Kamis, 08 Februari 2018

Review Buku: Kala Hujan Telah Lelah



Judul      : Kala Hujan Telah Lelah
Penulis   : A. A. Widarta
Genre     : Antologi (kumpulan) puisi
Tebal      : 101 halaman (BW)
Sinopsis : 
           Kala hujan telah lelah adalah kumpulan puisi lama A. A. Widarta hingga tahun 2016. berisi 73 buah judul puisi. Judul "Kala Hujan Telah Lelah" digunakan penulis untuk menggambarkan keseluruhan isi puisi, dari kesedihan, ketakutan, konflik hidup, hingga akhirnya berhasil melewati beberapa fase berat dalam hidup. Seperti layaknya sebuah hujan, ada petir, kilat dan guruh memenuhi awan yang sebelumnya terang benderang, memaksa mentari menutup diri di balik awan gelap yang mulai memakan cahaya. Hingga akhirnya turun hujan dengan derasnya menghapus semua ketakutan, membasahi jiwa yang kesuraman, dan akhirnya berganti dengan hari yang lebih teduh dan menyegarkan.
           Penulis berharap setiap kata-katanya dapat menyentuh hati siapa saja yang membacanya. Tujuannya hanya satu, agar pembaca menyadari bahwa masalah berat yang kita hadapi, akan berganti dengan kebahagiaan yang bahkan membuat kita lupa betapa sakitnya masa lalu itu.

Penasaran bagaimana puisi-puisinya?
Segera miliki "Kala Hujan Telah Lelah"
Pemesanan dapat dilakukan melalui NulisBuku.com dengan kata kunci "Kala Hujan Telah Lelah"
atau klik link ini

Terima Kasih