Selasa, 07 Desember 2021

LIST 3 FILM TENTANG HUJAN WAJIB TONTON



Bagaimana Kabarmu?


Memasuki Bulan Desember ini, sepertinya beberapa wilayah di Indonesia mulai diguyur hujan dari kecil, sedang hingga deras. Bahkan kalau melihat di beberapa wilayah, sampai-sampai terdampak banjir. Untuk semua daerah yang mengalami banjir dan bencana alam lainnya, semoga tetap sehat dan di lindungi oleh Allah SWT.

Nah, bicara mengenai hujan, berhubung beberapa aktifitas harus diurungkan. Yang udah janjian mungkin harus batal karena hujan, atau karena mager juga hehe. Berikut ini ada 3 film yang mungkin bisa jadi favorit kalian selama menunggu hujan reda.


1. The Garden Of Words





Salah satu film buatan Makoto Shinkai yang karyanya sudah tak perlu diragukan lagi, baik dari ceritanya maupun grafisnya. Film ini bercerita tentang 
Takao, remaja berusia 15 tahun dan wanita muda yang berkawan pada saat musim hujan. Takao dan wanita misterius itu kerap bertemu di Shinjuku Gyoen National Garden pada pagi hari saat musim hujan. Ya, walaupun ceritanya cukup sedih, tapi tetap menarik untuk kamu tonton, apalagi penggemar cerita roman sad ending.


2. Hujan Bulan Juni




Nah, kalo film ini berasal dari tanah air ya. Film yang diangkat dan diadaptasi dari novel berjudul sama karya sastrawan Sapardi Djoko Darmono, ialah Hujan Bulan Juni. Film ini rilis pertama kali pada 2 November 2017. Film ini bercerita tentang Pingkan (Velove Vexia) dan Sarwono (Adipati Dolken) yang saling jatuh cinta, namun harus terpisah jarak. 


3. After The Storm




Terakhir, film tentang hujan yang wajib kamu tonton adalah After The Storm. Mungkin untuk film satu ini, lebih cocok ditonton oleh keluarga ya. Tayang pada tahun 2016, kisahnya bukan tentang cinta remaja, melainkan tentang suami istri yang bercerai, namun berjuang untuk tetap menjadi orang tua yang terbaik untuk anak mereka. Banyak sekali nilai hubungan yang bisa kamu pelajari di sini. 

Demikian rekomendasi film tentang hujan yang bisa kamu tonton sambil makan gorengan panas dan secangkir kopi atau coklat hangat. Selamat menikmati...


Salam,

A. A. Widarta